Kim Kardashian Merilis DVD Fitness Di Inggris

AKURNEWS - Kim Kardashian, selebriti yang beberapa minggu terakhir ini dikabarkan berpisah dari pemain basket Kris Humphries, tampaknya memang masih sibuk dengan segudang kegiatan sekaligus mengurus perceraiannya. Namun segala kesibukannya itu tidak membuat wanita berusia 31 tahun ini melewatkan sebuah kesempatan bisnis.

Bintang reality show di Amerika tersebut baru-baru ini dikabarkan akan meluncurkan sebuah DVD fitness di Inggris. Rencananya peluncuran DVD tersebut akan dilakukan tepat sehari setelah Natal nanti, yaitu pada tanggal 26 Desember. Namun DVD itu sendiri sebenarnya sudah beredar dan tersedia di Amerika Serikat.

Video fitness Kim Kardashian ini sebenarnya dibuat untuk kepentingan sebuah suplemen penurun berat badan, Quick Trim, pada tahun 2009. Dalam video fitness tersebut, Kim tampak berpakaian serba hitam dengan potongan dada yang cukup rendah, dipadu dengan legging hitam yang tampak ketat dan semacam sabuk tebal di bagian pinggang. Kim juga tampak mengenakan sebuah sarung tangan fingerless dari kulit. Tak hanya itu, dalam video Kim juga terlihat menggenakan full make-up pada wajahnya selama sesi latihan.

Dalam beberapa sesi latihan, Kim terlihat melakukan stretching atau peregangan, di mana lekuk tubuhnya jelas-jelas terlihat dan bahkan menampakkan bra merah mudanya. (sel/wan)

Dikirim oleh TAJAM NEWS pada tanggal 3:31 AM. Kategori .

No comments:

Leave comment

headline

TESTINGINNER

2012 REDAKSI TAJAMNEWS. All Rights Reserved. - Designed by Andyrcm